Jaring Aspirasi Masyarakat Bamuskal Patalan 2023

Della Yusnita 04 Agustus 2023 10:05:27 WIB

Patalan - Rabu (2/08/2023) Badan Permusyawaratan Kalurahan Kalurahan Patalan mengadakan Jaring Aspirasi di Aula Kalurahan Patalan dengan mengundang 50 warga kalurahan Patalan yang mewakili Lembaga Kalurahan dan Tokoh Masyarakat. Rapat dipimpin oleh Wakil Ketua Bamuskal Bagus Susilo Raharjo, S.E mewakili Ketua Bamuskal yang berhalangan hadir. Hadir pula Lurah Patalan Bapak Sayudi yang memberikan sambutan dalam Rapat ini.

“Kegiatan Penjaringan Aspirasi Masyarakat ini dilakukan untuk mendengarkan masukan dari masyarakat dalam menentukan APBKal tahun 2024, sehingga dalam Jaring Aspirasi Masyarakat ini dapat terjadi sinkronisasi masyarakat dengan Pemerintah Kalurahan Patalan” ujar Bagus Susilo Raharjo.

Jaring aspirasi masyarakat yang merupakan salah satu tugas pokok dari BAMUSKAL dan salah satu alur proses dalam merumuskan RKP Kal Tahun Anggaran 2024, diharapkan jaring aspirasi pada tahun ini ada warna baru dikarenakan tahun ini jaring aspirasi ini menerapkan pola yang relative berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Dalam Jaring Aspirasi ini membahas usulan untuk 5 Bidang, yaitu :

  1. Bidang penyelenggaraan pemerintah Kalurahan
  2. Bidang Pelaksanaan Pembangunan Kalurahan
  3. Bidang Pembinaan Masyarakat
  4. Bidang Pemerdayaan Masyarakat Kalurahan
  5. Bidang Penanggulangan Bencana, Darurat dan Mendesak Kalurahan

 

Komentar atas Jaring Aspirasi Masyarakat Bamuskal Patalan 2023

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License